
TELAGA WARU – Pemerintah Desa Telaga Waru Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur, menggelar acara sosialisasi kegiatan PAMSIMAS Tingkat Desa Tahun Anggaran 2024 sekaligus Pembentukan Kelompok Masyarakat (POKMAS) yang akan mengelola dan melaksanakan kegiatan PAMSIMAS di Desa. Hadir dalam acara sosialisasi tersebut Tim Fasilitor Kabupaten selaku Nara Sumber, Apratur Pemerintah Desa, BPD, Tokoh agama, Tokoh Masyarakat dan tokoh perempuan serta unsur terkait lainnya, di Aula Kantor Desa Telaga Waru (Rabu, 22 Mei 2024).
Dari 254 Desa/Kelurahan dikabupaten Lombok Timur terdapat enam Desa yang mendapatkan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) Tahun Anggaran 2024 dan salah satunya adalah Desa Telaga Waru Kecamatan Pringgabaya Kabuapten Lombok Timur.
PAMSISMAS merupakan Platform Pembangunan Air minum dan sanitasi perdesaan yang dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat secara aktif, mulai dari peroses perencanaan, pelaksanaan, Pemeliharaan hingga pengelolaan dengan tujuan meningkatkan akses masyarakat terhadap pelayanan air minum yang layak dan berkelanjutan dengan pendekatan berbasis masyarakat.
Kepala Desa Telaga Waru yang diwakili oleh Sekretaris Desa Telaga Waru, Junaidi, S.Pd menyampaikan rasa syukurnya dan mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah melalui Kementerian PUPR karena Desa Telaga Waru mendapat Program PAMSIMAS yang keduakalinya dari Pemerintah Pusat di tahun 2024 ini.
“Syukur alhamdulillah Desa Telaga Waru mendapat program PAMSIMAS Tahun Anggaran 2024. Ini merupakan anugerah yang diberikan oleh Allah SWT kepada kita semua Masyarakat Desa Telaga Waru. Seperti do’a yang diijabah, dimana beberapa tahun belakangan ini kita disibukkan dan diributkan dengan mesin air yang sering rusak karena beberapa faktor tertentu, jaringan distribusi yang masih minim sampai pada sistem pengelolaan yang belum profesional, maka program PAMSIMAS yang kita dapatkan pada tahun ini, insya Allah akan memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada. Dan kami atas nama Masyarakat Desa Telaga Waru juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian PUPR yang telah menunjuk Desa Kami sebagai penerima Program PAMSIMAS”, ujarnya.
Ia juga menyampaikan bahwa di Desa Telaga Waru pengelolaan Air Minum yang dikelola oleh KPSPAM telah beroperasi sejak tahun 2020. Pembangunan yang dianggarakan dari Dana Desa dan bantuan PAMSIMAS tahun 2021, memakai dua sistem jaringan yaitu memakai Mesin dan Gravitasi dan telah dinikmati manfaatnya oleh masyarakat, meski tidak sedikit juga permasalahan yang ada. Sambungan rumah yang telah terpasang sebanyak 647 SR tersebar di 6 wilayah Kekadusan.
“Sebanyak 647 SR telah terpasang, jika dibandingkan dengan jumlah rumah yang ada yaitu dari 1.112 rumah (Data 2023) artinya sebesar 58% telah terpasangkan dan sisanya 462 Rumah atau sekitar 42% belum terpasangkan. Tetapi jika dibanding dengan Jumlah Kepala Keluarga yaitu 2.069 (Data 2023) artinya baru sekitar 31% telah terpasangkan dan sisanya 1.422 Kepala Keluarga atau sekitar 69% belum terpasangkan” jelasnya.
“maka tugas kita adalah memastikan Program PAMSIMAS tahun 2024 tepat sasaran tentu dengan skala prioritas. Menjaga sumber mata Air dengan melakukan penghijauan secara rutin kemudian menjaga dan memeliharanya. Menggunakan air secukupnya sesuai kebutuhannya juga bagian dari menjaga” tambahnya.
Sementara itu, Tim Fasilitator Program PAMSIMAS dalam pemaparannya menyampaikan bahwa kegiatan PAMSIMAS Tahun 2024 akan berlangsung selama 4 sampai 6 bulan dengan anggaran kurang lebih Rp. 400.000.000,- ditambah dengan keterlibatan Swadaya masyarakat sebesar 10% atau sekitar Rp. 44.444.450,-. Swadaya tersebut dapat berupa Tenaga gotong royong dan lain sebagainya.
“Anggaran PAMSIMAS tahun 2024 bersumber dari Bantuan Pemerintah untuk Masyarakat sebesar 90% atau sekitar Rp. 400.000.000,- dan Swadaya Masyarakat 10% atau sekitar 44.444.450,-, maka keterlibatan masyarakat untuk melaksanakan PAMSIMAS di Desa Bapak/Ibu harus aktif dan tentu juga bersama-sama dengan kami nantinya. Nantinya juga kita akan membentuk Pokmas yang melaksanakan dan mengelola kegiatan PAMSIMAS, yang berasal dari masyarakat Desa itu sendiri” pintanya
Terakhir, Pembentukan POKMAS berdasarkan usulan dari peserta Musyawarah dan setelah mendengarkan masukan dan pertimbangan kemudian peserta musyawarah menyetujui 9 nama sebagai pengurus Pokmas diantaranya Junaidi, Hasan Faelani, Ricky Wisnu Juliadi, Amrullah, Muntasibin, Nasarudin, Seftida Suparini, Niswatun dan Murdahlia. Jp_86

